Minggu, 08 Mei 2016

PENULISAN KARANGAN

  A.   Pengertian Mengarang dan Karangan
Mengarang berarti ‘menyusun’ atau ‘merangkai’. Mengarang adalah pekerjaan merangkai kata, kalimat, an alinea untuk menjabarkan dan atau mengulas topik dan tema tertentu guna memperoleh hasil akhir berupa karangan (bandingkan dengan pekerjaan merangkai bunga dengan hasil akhir berupa rangkaian bunga). Adapun pengertian karangan menurut hemat penulis buku ini adalah penjabaran suatu gagasan secara resmi dan teratur tentang suatu topik atau pokok bahasan.

  B.   Penggolongan Karangan Berdasarkan Bobot Isinya
1.    Karangan Ilmiah, Semiilmiah, dan Nonilmiah
Berdasarkan bobot isinya, karangan dapat dibagi atas tiga jenis, yaitu (1) karangan ilmiah, (2) karangan semiilmiah (3) karangan nonilmiah atau tidak ilmiah. Contoh karangan ilmiah antara lain makalah, skripsi, tesis, disertasi; yang tergolong sebagai karangan semiilmiah antara lain artikel, berita, editorial, feature, laporan, opini, tip; dan yang tergolong sebagai karangan nonilmiah antara lain anekdot, cerpen, dongeng, hikayat, naskah drama, novel, puisi. Perbedaan karangan ilmiah, semiilmiah, dan nonilmiah, yaitu:
Karakteristik
Karangan Ilmiah
Karangan Semiilmiah
Karangan Nonilmiah
Sumber à

Sifat      à

Alur       à

Bahasa à




Bentuk à
Pengamatan, faktual
Objektif

Sistematis, metodis
Denotatif, ragam baku, istilah khusus


Argumentasi, campuran
Pengamatan, faktual
Objektif+ subjektif
Sistematis, kronologis, kilas balik (flashback)
(denotatif+konotatif) semiformal

Eksposisi, persuasi, deskripsi, campuran
Nonfaktual (rekaan)
Subjektif

Bebas

Denotatif/ konotatif, semiformal/ informal/istilah umum/daerah
Narasi, deskripsi, campuran

2.    Ciri Karangan Ilmiah dan Semiilmiah
Ciri karangan ilmiah minimal ada tiga. Pertama, karangan ilmiah harus merupakan pembahasan suatu hasil penelitian (faktual objektif). Faktual objektif berarti faktanya sesuai dengan objek yang diteliti. Kedua, karangan ilmiah bersifat metodis dan sistematis. Artinya, teknik penulisannya menggunakan cara tertentu dengan langkah-langkah teknis yang teratur (sistematis) dan terkontrol melalui proses pengidentifikasian masalah, pembahasan (analisis), sampai penarikan simpulan. Ketiga, bahasa ilmiah selalu menggunakan laras ilmiah. Laras ilmiah harus baku dan formal.
Tata bentuk karangan mencakup tiga bagian karangan, yaitu (1) halaman-halaman awal (preliminaries) yanag meliputi judul, kata pengantar, aneka daftar (daftar isi, daftar tabel/bagan/lampiran); (2) isi utama (main body) yang meliputi pendahuluan, isi, penutup; dan (3) halaman-halaman akhir (reference metter) yang meliputi daftar pustaka, lampiran, indeks, dan biodata penulis.

  C.   Penggolongan Karangan Berdasarkan Cara Penyajiannya dan Tujuan Penulisannya
Berdasarkan cara penyajian dan tujuan penulisannya, karangan dapat dibedakan atas enam jenis, yaitu:
1.    Karangan Deskripsi
Deskripsi dipungut dari bahasa Inggris description yang tentu saja berhubungan dengan kata kerja to describe (melukiskan dengan bahasa). Karangan deskripsi merupakan karangan yang lebih menonjolkan aspek pelukisan sebuah benda sebagaimana adanya. Agar isi karangan sesuai dengan tujuan penulisnya, diperlukan suatu pendekatan. Pendekatan adalah cara penulis meneropong atau melihat sesuatu yang akan dituliskan. Ada dua car pendekatan yang dimaksud, yaitu pendekatan realistis dan pendekatan impresionistis.
a)    Pendekatan Realistis
Dalam pendekatan realistis penulis dituntut memotret hal/benda subjektif mungkin sesuai dengan keadaan yang dilihatnya.
b)    Pendekatan Impresionistis
Impresionistis adalah pendekatan yang berusaha meng-gambarkan sesuatu secara subjektif sesuai dengan impresi penulis.
2.    Karangan Narasi
Istilah narasi berasal dari narration = cerita. Karangan narasi aalah suatu bentuk tulisan yang berusaha menciptakan, mengisahkan, merangkaikan tindak-tanduk perbuatan manusia dalam sebuah peristiwa secara kronologis atau yang berlangsung dalam suatu kesatuan waktu.
Dari segi sifatnya karangan narasi apat dibedakan atas dua macam: (1) narasi ekspositoris/narasi faktual, dan (2) narasi sugestif/narasi berplot. Narasi yang hanya bertujuan untuk memberi informasi kepada pembaca agar pengetahuannya bertambah bisa disebut narasi ekspositoris; sedangkan narasi yang mampu menyampaikan makna kepada pembaca melalui daya khayal, disebut narasi sugestif.
3.    Karangan Eksposisi
Kata eksposisi yang dipungut dari kata bahasa Inggris exposition sebenarnya berasal dari kata bahasa Latin yang berarti ‘membuka atau memulai.’ Memang karangan eksposisi merupakan wacana yang bertujuan untuk memberi tahu, mengupas, menguraikan atau menerangkan sesuatu.
4.    Karangan Argumentasi
Tujuan utama karangan argumentasi adalah untuk meyakinkan pembaca agar menerima atau mengambil suatu dokrin, sikap, dan tingkal laku tertentu. Syarat utama untuk menulis karangan argumentasi adalah penulisnya harus terampil dan bernalar dan menyusun ide yang logis. Karangan argumentasi memiliki ciri:
a.    Mengemukakan alasan atau bantahan sedemikian rupa dengan tujuan mempengaruhi keyakinan pembaca agar menyetujuinya.
b.    Mengusahakan pemecahan suatu masalah; dan
c.    Mendiskusikan suatu persoalan tanpa perlu mencapai satu penyelesaian. 
5.    Karangan Persuasi
Dalam bahasa Inggris kata to persuade berarti ‘membujuk’ atau ‘meyakinkan.’ Karangan persuasi adalah karangan yang bertujuan membuat pembaca percaya, yakin, dan terbujuk akan hal-hal yang dikomunikasikan yang mungkin berupa fakta, suatu pendirian umum, suatu pendapat/gagasan ataupun perasaan seseorang. Dari segi medan pemakaiannya, karangan persuaisi digolongkan menjadi empat macam, yaitu:
a.    Persuasi Politik
Persuasi politik dipakai dalam bidang politik oleh orang-orang yang berkecimpung dalam bidang politik dan kenegaraan.
b.    Persuasi Pendidikan
Persuasi pendidikan dipakai oleh orang-orang yang berkecimpung dalam bidang pendidikan dan digunakan untuk mencapai tujuan-tujuan pendidikan.
c.    Persuasi Advertensi/Iklan
Persuasi iklan dimanfaatkan terutama dalam dunia usaha untuk memperkenalkan suatu barang atau bentuk jasa tertentu. Persuasi iklan yang baik adalah yang mampu dan berhasil merangsang konsumen ingin membeli barang yang ditawarkan.
d.    Persuasi Propaganda
Tujuan persuasi propaganda tidak hanya berhenti pada penyebaran informasi. Lebih dari itu, dengan informasi diharapkan pembaca atau pendengar mau berbuat sesuatu.
6.    Karangan Campuran
Selain merupakan karangan murni, misalnya eksposisi atau persuasi, sering ditemukan karangan campuran atau kombinasi. Isinya dapat merupakan gabungan eksposisi dengan deskripsi, atau eksposisi dengan argumentasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar